Thursday, 1 November 2007

Transportasi di Bali

Transportasi

Naik apa Anda ke Bali? Pertanyaan ini akan sangat penting bagi yang belum sama sekali ke Bali, atau yang yang tidak ingin mengulangi lagi pengalaman buruk akibat salah memilih transportasi.
Ada tiga jalur yang bisa di tempuh untuk ke Bali, yaitu jalur udara laut, dan jalur darat, pemilihan jenis angkutan sesuaikan dengan jarak, efektifitas, waktu tempuh, keamanan dan uang saku Anda.

Jika Anda dari luar negeri otomotis pilihan pertama, yaitu jalur udara yang akan Anda pilih. Tapi bagi yang dari dalam negeri, maka masih ada tiga pilihan terutama bagi Anda yang berasal dari daerah yang tidak terlalu jauh dan memungkinkan untuk menggunakan jasa angkutan udara, darat dan laut.

Selain jasa angkutan udara. Anda yang dari Jakarta, Yogya, Madiun, Malang, Mojokerto, Surabaya, Jember dan Mataram masih sangat memungkinkan menggunakan jasa angkutan darat.

Ada beberapa Jasa angkutan Bus Malam jurusan PP untuk: Jakarta – Denpasar, Yogya – Denpasar, Malang – Denpasar, Madiun – Denpasar, Mojokerto – Denpasar, Surabaya – Denpasar, Jember – Denpasar, Mataram – Denpasar.

Jika Anda menggunakan jalur udara maka pertama kali Anda akan tiba Bandara Ngurah Rai. Bandara ini terletak di wilayah Kabupaten Badung. Memerlukan sekitar 15 menit naik taxi menuju Nusa Dua, 20 menit ke Denpasar. Tiket Pesawat Jakarta – Denpasar, seharga sekitar 300-800rb (biasanya harga tiket lebih mahal pada saat peak season/libur/hari raya).

Jika melalui jalan darat maka Anda dari pelabuhan Ketapang di Banyuwangi harus menyebrang melalui kapal very ke pelabuhan Gilimanuk yang masuk wilayah kabupatan Jembrana. Gilimanuk ke Denpasar masih cukup jauh sekitar 2,5 jam perjalanan dengan jarak 80 km.

Bus jurusan Jakarta - Yogya – Denpasar ada beberapa seperti Kramat Jati dan Safari Dharma Raya. Bus “Kramat Jati”, harga tiket Rp. 300 ribu (executive AC), turun di terminal Ubung Denpasar dengan memakan waktu sekitar 21 jam perjalanan. Bus malam Baruna dan Setiawan jurusan Madiun/Jombang/ Mojokerto ke Denpasar harta tiket antara Rp. 125 ribu – 145 ribu.
Kereta, Dari Jakarta bisa naik kereta ke Surabaya terlebih dahulu sekitar Rp. 35 ribu – Rp. 185 ribu, dari stasiun kereta Surabaya biasanya menyediakan paket perjalanan ke Bali (dengan kereta sampai banyuwangi, dilanjutkan dengan perjalanan penyebrangan dan darat dari Gilimanuk ke Denpasar). Harga tiket terusan menuju Bali sekitar Rp. 90 ribu – Rp. 110 ribu.

Terminal Ubung adalah terminal yang akan anda kunjungi setelah kendaraan Anda sampai di Denpasar. Terminal ini adalah terminal antar propinsi dan yang menghubungkan Anda untuk perjalanan ke kota-kota di wilayah Bali. Untuk ke daerah kota Denpasar atau ke Kabupaten lain di bali Anda bisa memakai jasa angkutan umum, bus atau bemo (mikrolet).

Jika Anda dari Mataram (NTB) menyebarang melalui pelabuhan Lembar ke pelabuhan Padangbai Kusambah Bali dengan lama sekitar 4 – 6 jam perjalan di kapal, dan perjalan ke Denpasar dari kusambah sekitar 1 (satu) jam perjalanan, tiket kapal sekitar 35 ribu per orang. Harga tiket untuk Bus langsung Mataram – Denpasar sekitar Rp. 150 ribu.


Sewa Kendaraan Di Bali
Di Bali banyak menyediakan public transport, tapi jika ingin berlibur baiknya And
a menyewa kendaraan, baik Sepeda Motor atau Mobil.Tarif sewa sepeda motor per hari atau 24 jam sekitar 30 ribu sampai 50 ribu belum termasuk BBM. Sedang untuk mobil bervariasi sesuai dengan jenisnya dan rata-rata 175 ribu per hari belum termasuk sopir dan BBM atau guide jika perlu.

Sewa Motor atau Mobil murah bisa menghubungi teman saya: 081263334333.

Selamat menikmati perjalanan, semoga selamat sampai tujuan.

Jika pengen info lebih lanjut bisa ke Kontak Saya.

8 komentar:

  1. ealah..
    enak banget dah,
    liburan semua dah disediakan,
    thx lo dah bagi2 infonya

    ReplyDelete
  2. Numpag promo yah gan.kalo butuh kendaraan + supir + bbm di bali cuma seharga Rp.350.000/hari (10-12jam) untuk mengunjungi objek wisata di bali,bisa hubungi kita di 08174744504 (syam) terimakasih e. balibudgettour@yahoo.com

    ReplyDelete
  3. wah ini info yang menarik ini untuk yang berkunjung ke bali, thanks ya

    andrea
    www.booking-bali-villas.com

    ReplyDelete
  4. numpang promosi ya....!!!!!
    bagi yg ingin brkunjung ke bali kami menyediakan satu jasa transportasi lengkap dengan supir,dan bagi yg ingin belajar berselancar kami jga menyediakan alat + platih dengan harga yg sangat terjangkau.....
    info lebih lengkap hubungi: 081337394886/085792684866
    very0998@yahoo.co.id

    ReplyDelete
  5. assalamualaikum...bisa info harga transpot dari tgl 27 sampai tgl 1 maret..tapi tgl 1 hanya antar kebandara..berapa info mobil apv,atau xenia...sopir,bbm...thanks infonya..bs email ke indahnlove@yahoo.com atau sms saya ke 081254330303..wasalam

    ReplyDelete
  6. Kami menyediakan berbagai macam bus dengan kualitas terbaik yang nyaman dan eksklusif untuk memenuhi kebutuhabn transportasi anda….
    Kami berikan pilihan kepada anda untuk melakukan perjalanan wisata baik big bus,medium bus maupun micro bus (isuzu elf) eksekutif class dengan pilihan konfigurasi tempat duduk mulai dari kapasitas 5 kursi,7 kursi,12 kursi,15 kursi,17 kursi,21 kursi,29 kursi,31 kursi,40 kursi dan 54 kursi

    ReplyDelete
  7. bermanfaat sekali mas.., sy mau ke lombok nh,

    ReplyDelete

Alim Mahdi adalah Founder www.mastersop.com

Konsultan SOP dan Penggagas "GERAKAN PENGUSAHA SADAR SOP"