Monday 23 June 2008

HOTSPOT Gratis di Jalan Kamboja

Di sela-sela saya browsing di internet tanpa sengaja saya jumpai informasi yang cukup menarik. Maka saya pikir informasi ini akan bermanfaat khususnya bagi warga Denpasar maka saya coba tulis kembali dari sumber aslinya situs resmi pemerintah kota Denpasar.

Sebagaimana seperti dirilis dalam situs Pemkot Denpasar - Bali. Wakil Walikota Denpasar, I.B. Rai Mantra, SE, Msi. Senin (23/6/08), menyatakan bahwa Pemerintah Kota Denpasar melalui Kantor Pengolahan Data Elektronik dan Komunikasi (KPDEKom) memberikan fasilitas hotspot gratis di kawasan pedestrian Jalan Kamboja khususnya di ”Rumah Pintar” bagi masyarakat umum.

Adapun fasilitas ini bisa diakses setiap hari Senin sampai Jumat setelah jam kerja namun untuk hari Sabtu dan Minggu bisa diakses 24 jam.

Sedangkan khusus hari Jumat pukul 17.00 s/d 19.00 wita akan diadakan Knowledge Sharing sebagai ajang untuk bertukar pikiran dan wawasan di bidang IT antar siswa dan masyarakat pencinta IT.

Menurut Kepala KPDEKom, I Dewa Made Agung, SE, MSi juga menambahkan bahwa setiap hari Jumat sore KPDEKom bersama beberapa sekolah yang ada di Denpasar beserta partisipasi dari masyarakat akan mengadakan “Knowledge Sharing” sebagai ajang untuk bertukar pikiran dan wawasan di bidang IT antar siswa dan masyarakat pencinta IT. Mobile Community Access Point (MCAP) pun akan turut hadir untuk menyediakan empat perangkat komputer, hotspot dan LCD untuk penayangan informasi pelayanan publik maupun penayangan video pendidikan.

Kita patut memberi apresiasi kepada Pemkot Denpasar, semoga saja dengan adanya fasilitas internet gratis dan knowledge sharing ini, masyarakat dapat meningkatkan minat dan pengetahuannya di bidang IT.

1 komentar:

  1. Ini tentang jalan kamboja di denpasar ya? soalnya aku juga tinggal di jalan kamboja, tapi bukan di denpasar heheheh...

    ReplyDelete

Alim Mahdi adalah Founder www.mastersop.com

Konsultan SOP dan Penggagas "GERAKAN PENGUSAHA SADAR SOP"