Tuesday 5 February 2008

Sinergi LAZ wilayah timur

Menggagas sinergi LAZ wilayah timur:
RIZKI Jember Silaturrahim ke DSM Bali

Setelah menerima kunjungan dari LAZ YKSU Bali (22/1/08). Giliran pada hari Sabtu, 3 Pebruari 2008 yang lalu, DSM Bali kembali menerima kunjungan dari LAZ RIZKI Jember.
Kunjungan silaturahim yang langsung dikomandani oleh direktur LAZ RIZKI, Ismed Sanditama itu berjumlah tujuh orang personil, dengan tujuan untuk melakukan Brand Marking di DSM Bali dan Hikmah Foundation, Bedugul.

Rombongan langsung disambut oleh Direktur DSM Bali, Akh. Alim Mahdi (penulis sendiriJ), dan ditemani beberapa personel di bidang keuangan, fundraising, program, dan media. Acara di lantai dua Graha Zakat DSM itu diawali dengan ta’aruf dengan penuh keakraban, kemudian dilanjutkan sharing tentang program penghimpunan dan pengelolaan Zakat, serta program pemberdayaan masyarakat. Agus Rohaman, Manajer Wakaf dan Pemberdayaan Rizki membagi pengalamannya tentang pengelolaan wakaf yang telah dilakukan. Yang menarik adalah pembicaraan tentang sinergi antar LAZ terutama di wilayah Regional, Jatim, Bali dan NTB. DSM Bali dan Rizki Jember menyadari perlu adanya sinergi dalam bentuk peningkatan kapasitas dan peningkatan komunikasi antar lembaga pengelola zakat terutama dalam wilayah regional, dengan cara mengadakan suatu pertemuan bersama, berupa pelatihan, seminar, dan menggarap isu bersama dalam rangka untuk memperkokoh posisi lembaga sehingga lebih bermanfaat bagi umat. Tahap awal digagas adanya pertemuan antar pimpinan RIZKI, DSM, dan LAZ DASI NTB. Ketika dihubungi via telpon (5/2/8) Muhammad Firad direktur DASI NTB menyatakan setuju dan DASI NTB bersedia menjadi tuan rumah bertemuan antar LAZ di wilayah Jatim, Bali dan NTB.Pertemuan diakhiri dengan pemberian cinderamata dari Direktur LAZ RIZKI kepada Direktur LAZ DSM Bali. Akhirnya rombongan LAZ yang penerimaan per bulannya rata-rata Rp. 40 juta tersebut melanjutkan perjalan ke Hikmah Foundation, Bedugul – Bali. Selamat jalan, ilal liqo’, sampai bertemu lagi dengan harapan baru, semangat baru. Wallahu’alam.

2 komentar:

  1. senang bisa baca blog anda, informatif mencerahkan...

    saya asli mojosari, lahir di Desa Sumbertanggul, dan skrang lagi kerja di NTT di bidang community development bersama INGO.

    Pak Alim gmana?

    ReplyDelete
  2. Wah, hebat mas Toni, bisa kerja di bidang Community Development. Kami juga lagi belajar tentang Comdev. Kami di Lembaga Amil Zakat

    ReplyDelete

Alim Mahdi adalah Founder www.mastersop.com

Konsultan SOP dan Penggagas "GERAKAN PENGUSAHA SADAR SOP"